banner 728x250

Peringati HUT Bhayangkara Ke 78 Tahun, Polres Bengkulu Selatan Gelar Acara Pemotongan Tumpeng

BENGKULU SELATAN| POERNAMAnews.comPeringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78 di Kabupaten Bengkulu Selatan berlangsung dengan meriah dan khidmat. Acara yang digelar di pondopo Lapangan Sekundang tersebut dihadiri oleh berbagai lapisan masyarakat, pejabat daerah, serta jajaran Polres Kabupaten Bengkulu Selatan.

Kegiatan dimulai dengan upacara bendera yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir,S.I.K. Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Florentus Situngkir,S.I.K menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Bengkulu Selatan. Senin, 01/07/2024.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat. Dukungan dan kerja sama dari semua pihak sangat kami butuhkan untuk mewujudkan hal ini”,ujar Kapolres.

Puncak acara ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kapolres AKBP Florentus Situngkir,S.I.K dan Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi yang diikuti dengan doa bersama untuk keselamatan dan kesejahteraan seluruh masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan. [Dewi]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page