banner 728x250
Kaur  

Pemdes Tanjung Beringin Kecamatan Maje Realisasikan Titik Nol Jalan Lingkungan Desa

KAUR| POERNAMAnews.com —Salah satu wujud kerja nyata, Pemerintahan Desa Tanjung Beringin Kecamatan Maje Kabupaten Kaur mengembangkan insepraktuktur di Desanya. Pemerintah Desa merealisasikan pembangunan penambahan badan jalan lingkungan berupa Rabat Beton yang bersumber dari Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2023 sepanjang 61 Meter, Lebar 2.5 Meter, Tinggi 0,2 Meter.

Kegiatan ini di hadiri langsung oleh Kepala Desa berserta Perangkatnya, Unsur BPD, Babinkamtibmas, Pendamping Desa (PD), Pendamping Lokal Desa (PLD), berserta Tokoh Masyarakat dan Awak Media. Senin, 29/05/2023.

Kepala Desa Tanjung Beringin Nera Mayasopha menyampaikan “hari ini kegiatan titik nol pembangunan jalan Rabat Beton di Desa kita adapun pembangunan Jalan ini hasil dari rapat Musrenbangdes beberapa bulan yang lalu, untuk lahan badan jalan yang kita gunakan untuk rabat ini bersumber dari hibah masyarakat kita sendiri”,ungkapnya.

Kepala Desa Tanjung Beringin Nera Mayasopha juga menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam dalamnya kepada masyarakat yang telah memberi dukungan dan telah menghibahkan tanah mereka demi untuk pembangunan Desa dan kinerja Pemerintahan Desa yang kita cintai ini.

“Semoga jalan yang kita bangun ini nantinya bisa bermanfaat bagi masyarakat khususnya Desa Tanjung Beringin ini”,tutupnya. [Oxi]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page