banner 728x250
Daerah  

Peduli Korban Kebakaran, Kapolsek Tebing Tinggi Berikan Bantuan Sembako

EMPAT LAWANG| POERNAMAnews.com —Kapolsek Tebing Tinggi AKP FAUZI SALEH SH MM ,anggota Polsek dan bhabinkamtibmas Polsek Tebing Tinggi memberikan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Desa Batu Pance Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang. Sabtu, 27/01/2024 pukul 09.00 WIB.

Diketahui, peristiwa kebakaran rumah an Sugi dan melahap 2 (dua) rumah lainnya Dusun V Desa Batu Pance Kec Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang , terjadi, Jumat (26/01/2024) pukul 23.30 WIB.

Kedatangan Kapolsek Tebing Tinggi ke rumah Korban Kebakaran tersebut juga didampingi anggota dan Bhabinkamtibmas Polsek Tebing Tinggi serta Kepala Desa Batu Pance.

“Saya turut prihatin atas musibah yang dialami oleh salah satu warga kami. Meskipun tidak banyak, namun kami harap bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban korban dan keluarga,”Kata AKP Fauzi Saleh,S.H.MM bantuan dimaksud merupakan wujud kepedulian Polri khususnya Polsek Tebing Tinggi Polres Empat Lawang kepada warga yang sedang ditimpa musibah dan diharapkan dapat bermanfaat. [Yulizar]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page