KAUR| POERNAMAnews.com —Hari ini, Kamis, 20 Februari 2025, Presiden RI Prabowo Subianto melantik secara serentak 961 Kepala Daerah di Istana Kepresidenan Jakarta. Pelantikan ini mencakup 33 Gubernur dan Wakil Gubernur, 363 Bupati dan Wakil Bupati, serta 85 Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk masa jabatan 2025-2030. Ini merupakan pelantikan serentak pertama dalam sejarah Indonesia, menandai tonggak monumental dalam Pemerintahan Negara.
Seperti diketahui pada Pilkada 2024 lalu, pasangan Gusril Pausi,S.Sos dan Abdul Hamid,S.Pd.i mendapat dukungan dari masyarakat Kaur 41.441 suara atau 52,21 persen, pasangan Sulman Aziz-Denny Setiawan sebanyak 20.936 atau 26,38 persen dan pasangan Herlian Muchrim-Nuprizal Jandra sebanyak 16.992 suara atau 21,41 persen.
Atas perolehan suara tersebut, pasangan Gusril Pausi,S.Sos dan Abdul Hamid,S.Pd.i ditetapkan KPU sebagai pemenang Pilkada Kaur 27 November lalu dan selanjutnya hasil Pilkada ini disahkan melalui rapat pleno DPRD setempat.
Pasangan Gusril Pausi,S.Sos dan Abdul Hamid,S.Pd.i maju di Pilkada Kaur diusung Partai Golkar. Sebelumnya, Gusril pernah menjadi Bupati Kaur masa bakti 2015-2020, tapi ketika mencalonkan lagi pada Pilkada 2020 tidak berhasil.
Pada Pilkada 2024 serentak, Gusril kembali maju di Pilkada Kaur berpasangan dengan Abdul Hamid, dan berhasil mengantarkan dirinya kembali menjadi orang nomor satu di Kabupaten pemekaran dari Bengkulu Selatan ini.
Gusril Pausi,S.Sos dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Kaur atas kepercayaan yang diberikan. Ia menegaskan komitmennya untuk membawa perubahan positif dan kemajuan bagi Daerah tersebut. “Kami siap mengemban amanah masyarakat Kabupaten Kaur dengan penuh tanggung jawab. Pelantikan ini akan menjadi momentum untuk memperkuat visi kami dalam membangun Daerah ke arah yang lebih baik. Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada kami. Mari kita bersatu dan bergandengan tangan untuk mewujudkan Kabupaten Kaur yang lebih baik,”tutupnya. [Oxi]